Nyanyian 345

Tiada lain perlindungan

Solid Rock

William Batchelder Bradbury

1 Tiada lain perlindungan, m'lainkan kebenaran Tuhan; Lindungan lain roboh, jatuh. Aku percaya Tuhanku.

Batu Zaman tinggal tetap, dasar pasir pasti lenyap, batu Zaman tinggal tetap.

2 Biarpun gelap di jalan, aku pegang tangan Tuhan, meski pun badai menempuh, Tuhanlah perlindunganku.

3 Ku pegang perjanjian-Nya, percaya akan kuasa-Nya; Meski pun laut bergelora, Tuhanku tetap setia.

4 Jikalau habis waktuku, dengan kematian bertemu, di dalam lembah bayang maut, pada Tuhan 'ku sangkut-paut.

3/4 Do = FDo (asli) = G
Moderato 84

Saved to Serve © 2023 - 2024

BNBK.org adalah Buku Nyanyian Bala Keselamatan online. Dibuat untuk kemajuan musik Bala Keselamatan Indonesia. Dari pemusik, untuk pemusik.

Segera tersedia untuk Web, Android, dan iOS